Honda GL Max Neotech,
merupakan generasi terakhir dari varian GL Max yang pertama kali muncul di
tahun 1995 dan akhirnya dihentikan produksinya di tahun 2005. Motor yang sudah
terkenal ketangguhan dan keawetannya ini
berhasil memikat Setyaji Aji pemuda yang berdomisili Tangerang ini untuk
meminangnya.
Tak puas dengan
penampilan standar yang identik dengan lurus dan kotak bawaan pabrik sayap
mengepak, sang empunya motor lantas mengubah tampilan motor lansiran tahun 1996
ini menjadi lebih garang dari
sebelumnya agar tak minder bila bersimpangan dengan sesama Motor Tuo lainnya di jalan.
Rangka belakang bawaan
dipotong dan disesuaikan dengan dimensi rangka Honda CB karena sang rider asal
Magelang ini kepincut dengan tampilan klasik Honda CB Series yang lebih unik
dibanding tampilan bawaan penerus Honda CB ini. Setelah dipotong rangka
belakang ini dipasangkan jok Honda CB yang lebih pendek.
Tangki bahan bakar
diganti dengan tangki bahan bakar milik Honda CB Twin dengan sedikit pengubahan
di tutup tangki. Tutup tangki yang semula njendol
atau menonjol itu diubah menjadi tutup tangki yang rata dengan tangki bahan
bakar seperti tangki bawaan Ninja atau New V-ixion Lightning.
Lampu
Sektor penerangan juga
tak luput dari rombakan. Headlamp alias lampu depan diganti dengan lampu Honda CB Twin yang speedometer dan lampunya menjadi satu. Sedangkan untuk lampu
belakang dipasang stoplamp milik Honda CB yang menempel di spakbor belakang.
Kaki-kaki
Velg bawaan yang
berdiameter 18 inch diganti dengan velg
merk Champ berdiameter 17 inch dengan
ukuran 2.50 untuk velg depan dan 3.00 untuk velg belakang. Velg custom ini
lantas dibalut dengan ban depan yang berukuran 80/90 dan ban belakang juga
80/90.
Spakbor depan diganti
dengan spakbor Honda CB, begitu pula dengan spakbor belakang yang tertempel
lampu belakang Honda CB.
Shockbreaker baik depan
maupun belakang masih menggunakan shockbreaker bawaan dari GL Max Neotech.
Engine
Di sektor engine sang
pemilik motor lawas ini masih menggunakan engine bawaan Honda GL Max Neotech
tanpa pengubahan apapun di dapur pacu.
Warna
Sebagai tahap akhir,
sang rider Motor Tuo ini memilih cat
warna hitam doff untuk melapisi kuda besi ini. Lengkap sudah ubahan motor ini
dengan pemilihan warna yang tepat ini.
Dengan tampilan yang
“baru” ini Honda GL Max Neotech milik Setyaji Aji ini memiliki kesan Misterius dan Elegan dibandingkan dengan
tampilan mainstream dari pabrik sayap mengepak. Terasa sangat pas bila engine
tangguh GL Max Neotech ini dikawinkan dengan penampilan yang baru ini.
0 Response to "Modifikasi Honda GL Max Neotech 1996 - Hitam Doff Misterius nan Elegan"