Kawasaki Ninja 150 RR |
Setelah beredar rumor sudah dihentikannya produksi Ninja 2
tak, kini Motor Tuo mendapat kabar
terbaru mengenai nasib Ninja 150 ini dari iwanbanaran.
Ninja 150 2 Tak Gagal Lolos Euro 3
Bocoran ini muncul dari Rulianto Branch Manager Super Sukses
Motor Samarinda sobat sekalian. Rulianto yang bertugas menaungi penjualan
Kawasaki di Samarinda menuturkan bahwa Ninja 150 2 Tak tidak lolos uji emisi
Euro 3.
“Selain itu sura mesinnya dianggap sebagai polusi suara. Saat ini hanya menghabiskan sisa stok saja.” Ujar Rulianto.
Penuturan Rulianto di Kaltim Pos ini semakin menguatkan
rumor sebelumnya bahwa Ninja 150 2 Tak tidak lolos uji emisi Euro 3. Sedangkan
dari pihak PT. Kawasaki Motor Indonesia sendiri sampai saat ini masih enggan
untuk melontarkan komentar atau pengumuman secara resmi mengenai nasib motor
legendaris ini.
Juli Adalah Bulan Terakhir Ninja 150 2 Tak
Menurut peraturan mengenai pemberlakuan Euro 3, uji emisi
terakhir untuk Ninja 150 2 Tak adalah bulan ini, Juli 2015. Meskipun PT. KMI
sendiri masih bungkam tapi di lapangan sudah serempak pada satu suara
Ninja 150 2 Tak sudah stop produksi karena tidak lolos Euro 3
Ninja 150, Motor 2 Tak Legendaris
Nama besar Ninja memang sudah tidak bisa diragukan lagi
sobat sekalian. Kawasaki sudah berhasil menanamkan image “motor kencang” untuk Ninja.
Ninja 150 2 Tak pertama kali muncul di tanah air pada tahun
1996 sebagai penantang Suzuki RGR150, Honda NSR150, dan tak lupa Yamaha TZM150.
Mengusung engine 2 Tak berkapasitas 150 cc, motor ini mampu menghasilkan power
maksimum sebesar 30,1 HP @ 10.500 rpm. Sedangkan torsi maksimum mencapai 21,6
Nm @ 9000 rpm.
Namun setelah 19 tahun berkelana di ranah otomotif tanah air
motor legendaris ini harus pensiun sobat sekalian. “Kekalahan” melawan regulasi
Euro 3-lah yang menyebabkan ini. Meski penjualan laris manis tetapi ketika
terbentur dengan regulasi ini apa daya PT. KMI yang tak mampu meloloskan Ninja
150 2 Tak.
Ninja 150. Generasi terakhir motor 2 Tak terakhir. Selamat tinggal “motor kencang” dari geng ijo.
0 Response to "Kawasaki Ninja 150 SKIPS Engine 2 Tak Akhirnya Pensiun"